Lowongan Kerja Online - Syarif Miftahudin's Blog

Tuesday, October 11, 2016

Lowongan Kerja Online


Bekerja dengan santai kapan pun dan dimana pun memang menjadi dambaan setiap orang. Menurut penelitian orang yang melakukan pekerjaan yang disukainya akan meningkatkan produktivitas dalam bekerja. Kerja online merupakan salah satu cara agar kita tetap bisa bekerja dengan bebas tanpa banyak peraturan yang terlalu mengikat layaknya bekerja pada sebuah kantor atau perusahaan.

Dengan bekerja online berarti kita menjadi seorang freelencer (pekerja lepas) tanpa jabatan yang mengikat namun tetap bisa produktif dengan orientasi akhir adalah untuk mendapatkan uang tentunya.

Salah satu wadah freelencers di Indonesia adalah projects.co.id , merupakan tempat untuk kerja online dengan hasil maksimal. Disini kita bisa menjadi seorang worker atau pekerja dengan menelusuri lowongan kerja online yang tersedia, ataupun kita bisa menjadi seorang owner atau pemilik proyek. 

Lalu bagaimana cara mencari lowongan kerja online?

Berikut pengalam saya dalam mencari lowongan kerja online:


Langkah awal klik disini
Pada halaman tersebut terlihat kita bisa memilih projects apa yang sekiranya sesuai dengan minat dan kemampuan kita, terdapat banyak sekali lowongan proyek yang bisa kita pilih.


Selanjutnya kita bisa klik Place New Bid pada projects yang kita inginkan, maksudnya adalah kita memberikan tawaran kepada project owner bahwa kita bisa mengerjakan project tersebut, berikut contoh tampilannya.

Tuliskan pesan kepada project owner tentang kesanggupan untuk mengerjakan project tersebut dan  tulisan lain yang diinginkan oleh owner. Tulis juga berapa jumlah rupiah yang ingin didapatkan dari project tersebut pada kolom Amount.


Projects.co.id akan meminta fee sebesar 12% dari jumlah yang telah kita tentukan tadi pada kolom Amount. Selanjutnya kita bisa klik Place New Bid pada bagian bawah.

Selanjutnya apa? Menunggu. Ya, selanjutnya kita menunggu dari owner. Owner akan memilih salah satu worker yang melakukan bid pada project tersebut dan dijadikan sebagai worker pada projectnya. Sambil menunggu dari owner kita bisa sambil mencari lowongan kerja online lainnya untuk dilakukan Place New Bid lagi.

Sebenarnya saya juga masih awam di Procects.co.id ini, dan ini adalah kali pertama saya mendapatkan pekerjaan online setelah sekian kali melakukan bid atau penawaran pada beberapa projects. Tips untuk worker baru dalam mencari project, ini berdasarkan pengalaman saya, sebaikknya mulai mencari dari project yang kecil atau sederhana terlebih dahulu dengan jumlah bayaran yang tidak terlalu besar.

Tertarik dengan dunia freelencer kerja online atau sedang mencari lowongan kerja online? Silahkan anda bisa klik disini untuk mulai melakukan pencarian project yang bisa anda kerjakan dan bergabung bersama komunitas freelencer terbesar di Indonesia.

No comments:

Kami mengharapkan komentar dan kritikan yang membangun, ..